Langsung ke konten utama

Metode Analisis Kelayakan Usaha dan Pengertiannya


KOMPAS.com - Analisis kelayakan usaha dikenal juga dengan istilah feasibility study. Analisis ini umumnya dilakukan untuk meminimalisasi atau menghindari risiko kerugian usaha, serta memudahkan perencanaan bisnis. Umumnya analisis kelayakan usaha dibuat sebelum kegiatan bisnis mulai dijalankan. Hasil analisis ini dimanfaatkan sebagai bahan pertimbangan dalam pengambilan keputusan usaha. Pengertian analisis kelayakan usaha Sebagaimana dikutip dari buku Manajemen Usaha Perikanan (2020) karya Muhfizar dan Hendra Poltak, Kasmir dan Jakfar menjelaskan bahwa analisis kelayakan usaha adalah kegiatan untuk mempelajari secara mendalam sebuah kegiatan usaha, digunakan untuk menentukan apa usaha tersebut layak atau tidak untuk dijalankan. Menurut Taufik Bidullah dalam jurnal Analisis Kelayakan Usaha Gilingan Padi di Desa Eteng Kecamatan Masama (2020), kata layak dalam analisis kelayakan usaha merujuk pada manfaat secara finansial yang akan didapatkan saat menjalankan usaha. Harapannya ketika melakukan analisis kelayakan usaha, risiko kerugian dapat diminimalisasi bahkan dihindari. Baca juga: Unsur-unsur Mengurangi Risiko dalam Usaha Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu. Daftarkan email Metode analisis kelayakan usaha Saat melakukan analisis kelayakan usaha, diperlukan metode untuk mencari hasilnya. Metode ini digunakan untuk pengambilan atau pencarian data. Sehingga hasil datanya nanti bisa diyakini valid dan bisa menentukan pengambilan keputusan. Berikut 2 metode analisis kelayakan usaha, yaitu: Probability sampling Adalah metode pengambilan sampling yang mana tiap subyek atau obyeknya mempunyai kesempatan yang sama untuk terpilih atau tidak terpilih dalam analisis kelayakan usaha. Sebagai contoh seorang peneliti ingin melakukan analisis kelayakan usaha di desa petani. Apabila peneliti tersebut menggunakan metode probability sampling, maka tiap subyek (petani) di desa tersebut mempunyai kesempatan yang sama untuk dijadikan subyek analisis kelayakan usaha. Metode analisis kelayakan usaha ini dibedakan lagi menjadi beberapa macam. Misalnya simple random sampling, systematic sampling, multistage sampling, dan masih banyak lagi. Baca juga: Badan Usaha Agraris: Pengertian, Ciri, dan Contoh di Indonesia Non probability sampling Adalah metode pengambilan sampling yang mana tiap subyek atau obyeknya tidak diberi kesempatan atau peluang yang sama besarnya untuk terpilih dalam analisis kelayakan usaha. Sebagai contoh seorang peneliti akan melakukan analisis kelayakan usaha di desa nelayan. Apabila menggunakan metode non probability sampling, maka tidak semua subyek (nelayan) di desa itu memiliki kesempatan yang sama untuk dijadikan subyek analisis kelayakan usaha. Hal ini bisa terjadi karena peneliti tidak mengetahui seberapa besar populasi dalam sebuah kelompok. Metode analisis kelayakan usaha ini dapat dibagi menjadi beberapa jenis, yakni quota sampling, snowball sampling, judgment sampling, serta convenience sampling.

Sumber :
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Metode Analisis Kelayakan Usaha dan Pengertiannya", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/skola/read/2021/09/23/140000769/metode-analisis-kelayakan-usaha-dan-pengertiannya.
Penulis : Vanya Karunia Mulia Putri
Editor : Serafica Gischa



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Peduli Lingkungan, Awardee Pertamina Foundation Lakukan Pengambilan Sampah di Pantai Boswesen

  Awardee Pertamina Foundation beserta Korps Alumni Apsor-Poltek KP Sorong ikut serta dalam mendukung salah program Pejabat Wali Kota Sorong dalam hal kebersihan yang bertempat di pantai Boswesen, Kota Sorong, Papua Barat Daya, Jum’at (29/09/2023). Kegiatan bersih pantai ini dilaksanakan mulai pukul 08.00 WIT sampai 11.00 WIT dengan melibatkan Pejabat Wali Kota Sorong, Septinus Lobat, SH, MPA. Direktur Politeknik Kelautan dan Perikanan Sorong Daniel Heintje Ndahawali, S.Pi, M.Si mengatakan kegiatan kebersihan sampah ini merupakan salah satu dari program prioritas Kementerian Kelautan dan Perikanan yaitu Gerakan Bulan Cinta Laut yaitu yang berfokus pada pembersihan sampah pesisir dan laut dari sampah plastik dan sejenisnya karena kebersihan pesisir pantai merupakan salah satu bagian dari bagaimana cara kita mempertahankan keberlanjutan dari ekosistem pesisir dan laut. Para Awardee beserta Korps Alumni Apsor-Poltek KP Sorong bersama-sama dalam melakukan kegiatan pembersihan pesisir d

DALIHAN NATOLU, FALSAFAH PEMERSATU ORANG BATAK

Dalihan Natolu  adalah satuan tungku tempat memasak yang terdiri dari tiga batu. Pada zamannya, kebiasaan masyarakat Batak memasak di atas tiga tumpukan batu, dengan bahan bakar kayu. Tiga tungku itu, dalam bahasa Batak disebut dalihan. Falsafah dalihan natolu  paopat sihal-sihal dimaknakan sebagai kebersamaan yang cukup adil dalam kehidupan masyarakat Batak. Tungku merupakan bagian peralatan rumah yang sangat vital. Karena menyangkut kebutuhan hidup anggota keluarga, digunakan untuk memasak makanan dan minuman yang terkait dengan kebutuhan untuk hidup. Dalam prakteknya, kalau memasak di atas dalihan natolu , kadang-kadang ada ketimpangan karena bentuk batu ataupun bentuk periuk. Untuk mensejajarkannya, digunakan benda lain untuk mengganjal. Dalam bahasa Batak, benda itu disebut Sihal-sihal. Apabila sudah pas letaknya, maka siap untuk memasak.  Ompunta naparjolo martungkot salagunde. Adat napinungka ni naparjolo sipaihut-ihut on ni na parpudi . Umpasa itu sangat relevan dengan falsaf

Dorong Putra Daerah Manfaatkan Sekolah Gratis

Sorong, Kementerian Kelautan Perikanan (KKP) melalui Plt. Kepala Badan Riset dan SDM KP, Dr. Kusdiantoro, M.Sc mendorong putra-putri daerah Papua manfaatkan peluang pendidikan gratis yang ada di Politeknik Kelautan dan Perikanan (Poltek KP) Sorong dan Sekolah Usaha Perikanan Menengah (SUPM) Sorong. Sebab 60 persen taruna-taruni kesua sekolah tersebut diprioritaskan bagi putra-putri daerah secara gratis. “60 persen peluang di sini didedikasikan kepada anak pelaku utama kegiatan di bidang kelautan perikanan. Terutama untuk anak nelayan, budidaya, pengelola, pemasaran dan seluruh anak anak yang orang tuanya memang menggeluti pekerjaan di bidang kelautan perikanan. Ini kesempatan besar bagi masyarakat di Papua dan Papua Barat untuk bisa mendapatkan kesempatan pendidikan tanpa membayar,” ujar Kusdiantoro saat melakukan kunjungan ke kampus Poltek KP Sorong. Terobosan menariknya adalah bagaimana SUPM dan Poltek KP sudah memberikan kesempatan yang besar juga untuk putra-putri daerah di pulau